Samarinda, 24 - 25 Maret 2025, Pada hari Senin, 24 Maret 2025, dilaksanakan Pembinaan dan Audiensi oleh YM Ketua Mahkamah Agung RI, Prof. Dr. Sunarto, S.H., M.H. bersama dengan YM Wakil Ketua Mahkamah Agung RI Bidang Non Yudisial, Suharto, S.H., M.Hum, Ketua Kamar Pidana, Dr. Prim Haryadi, S.H., M.H., Ketua Kamar Perdata, I Gusti Agung Sumanatha, S.H., M.H., Ketua Kamar Pengawasan, H. Budiarso Dwi Santiarto, S.H., M.Hum., Sekretaris Mahkamah Agung RI, Sugiyanto, S.H., M.H. dan Panitera Mahkamah Agung RI, Dr. Heru Pramono, S.H., M.H.

Pembinaan YM Ketua Mahkamah Agung RI diikuti oleh Ketua Pengadilan Tinggi Kalimantan Timur, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Samarinda, Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Samarinda, Seluruh Ketua Pengadilan Negeri Se-Wilayah Hukum Pengadilan Tinggi Kalimantan Timur, Kepala Pengadilan Militer I-07 Balikpapan, Ketua Pengadilan Tata Usaha Negara Samarinda dan Wakil Ketua Pengadilan Tata Usaha Negeri Samarinda.
 

Kegiatan Pembinaan YM Ketua Mahkamah Agung RI tersebut dirangkai dengan Wisuda Purnabhakti Ketua Pengadilan Tinggi Kalimantan Timur, Nyoman Gede Wirya, S.H., M.H. Selamat memasuki masa purnabhakti.

Hubungi Kami

Pengadilan Tata Usaha Negara Samarinda

Alamat :

Jalan Bung Tomo No. 136 Samarinda - Kalimantan Timur Kodepos 75132

Telepon : 0541 262062

Email : informasi @ptun-samarinda.go.id

Asisten Digital (DITA) PTUN Samarinda

Lokasi

Hubungi Kami